Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Daftar Beasiswa Spesialis Kedokteran Gigi di Luar Negeri & Dalam Negeri

Daftar Isi [show]

Soalskul.com - Daftar beasiswa kedokteran gigi terbaik diluar negeri dan dalam negeri. Hallo guys, pasti kamu sedang mencari tahu tentang daftar beasiswa dokter gigi kan? kamu sudah mencari dibeberapa artikel namum belum mendapatkan jawaban yang memuaskan? Disini kami akan membahas secara lengkap daftar beasiswa kedokteran gigi baik didalam negeri atau di luar negeri.

Melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi setaraf universitas merupakan mimpi semua orang. Namun mimpi tersebut sering kali kandas karena faktor perekonomian.

Dalam upaya mengatasi permasalahan siswa yang putus pendidikan karena masalah ekonomi maka banyak dari organisasi, lembaga, atau universitas yang memberikan beasiswa dengan berbagai persyaratan tertentu.

Salah satu jurusan yang memiliki peminat yang cukup banyak yaitu jurusan kedokteran gigi. Tak heran, jurusan ini memiliki prospek yang bagus dimasa depan ditambah kisaran gaji seorang dokter gigi yang cukup besar membuat banyak orang berlomba-lomba untuk menjadi seorang dokter gigi.

Daftar Beasiswa Spesialis Kedokteran Gigi di Luar Negeri & Dalam Negeri

Namun untuk menjadi bagian dari jurusan kedokteran gigi kamu harus merogoh uang yang bisa dibilang tidak sedikit. Namun jangan khawatir, dengan hadirnya beasiswa tentunya akan meringankan bebanmu untuk menjadi seorang dokter gigi dalam sektor keuangan.

Dibawah ini kami sajikan daftar universitas yang membuka beasiswa untuk calon mahasiswa kedoteran gigi baik di Indonesia maupun di luar negeri. Selengkapnya simak ulasannya dibawah ya!!

Beasiswa Kedoteran Gigi di Luar Negeri

1. University of Washington (UW)

Universitas Washington merupakan sebuah perguruan tinggi negeri yang berada di Amerika Serikat dengan total mahasiswa sekitar 54.000 siswa. Adapun biaya pendidikan untuk program kedokteran gigi di kampus ini berkisar hingga ratusan dolar.

Namun jangan khawatir karena UW menawarkan bantuan keuangan kepada siswa AS yang memenuhi syarat dengan hanya melengkapi Free Applicarion for Federal Student Ais (FAFSA) menggunakan ID FSA dari departemen pendidikan.

Beasiswa ini ditujukan untuk warga negara Amerika dan bila kamu tetap ingin menimba ilmu disini kamu harus mencari dana dari sumber eksternal.

Baca Juga : Beasiswa Berklee College of Music, Wujudkan Mimpi Bermusikmu!!

2. Tokyo Medical and Dental University (TMDU)

Selain Amerika, Jepang rupanya tidak mau kalah untuk urusan beasiswa. Adapun biaya yang harus kamu keluarkan bila ingin menimba ilmu disini berkisar hingga (US$2,500) untuk biaya masuk dan (US$2,260) untuk biaya kuliah periode 6 bulan untuk jenjang Sarjana.

Di TMDU memiliki banyak beasiswa sarjana yang bisa dipilih oleh mahasiswa internasional. Kamu akan mendapatkan pengalaman berharga dan fasilitas kelas dunia bila berkuliah disini. Lebih lanjut tentang beasiswa ini bisa kamu kunjungi disini

3. King’s College London (KCL)

KCL merupakan sebuah kampus yang berada di London, Inggris yang merupakan salah satu kampus dalam bidang kedokteran gigi terbaik yang ada di dunia. Setiap tahunnya KCL meluluskan lebih dari 150 dokter gigi.

Adapun biaya kuliah disini berkisar hingga (€10.400) per tahun untuk siswa Inggris dan Uni Eropa dan (€55.800) untuk siswa internasional. Namun jangan khawatir karena KSL menawarkan beberapa peluang beasiswa yang bisa kamu lihat lebih dalam disini

4. University of Gothenburg

Kampus ini merupakan salah satu kampus tertua di Swedia dengan menghadirkan banyak program studi untuk berbagai cabang ilmu dan salah satu prodinya yang terbaik yaitu kedokteran gigi.

Ada berbagai macam beasiswa tersedia disini baik siswa domestik maupun internasional. Untuk mengetahui lebih lengkapnya kamu bisa melihatnya disini
Baca Juga : 9 Tips Membuat CV Untuk Beasiswa AAS yang Baik & Benar

Beasiswa Kedokteran Gigi di Dalam Negeri

1. Universitas Padjadjaran

UNPAD bekerja sama dengan beberapa mitra untuk menghadirkan beasiswa dan bantuan biaya kepada mahasiswa. Beasiswa yang dikeluarkan diperuntukan bagi calon mahasiswa yang memiliki prestasi akademik maupun non akademik, mahasiswa kurang mampu dan syarat lainnya. Adapun beasiswa yang diberikan kepada mahasiswa kedokteran gigi ini datang dari berbagai sumber diantaranya:
  • Beasiswa Bidik Misi
  • Beasiswa Bantuan Belajar Mahasiswa
  • Beasiswa Peningkatan Prestasi Akademik Mahasiswa
  • Beasiswa Kemitraan
  • Beasiswa Sauyunan
  • Beasiswa Pendidikan
  • Beasiswa POMA Komisariat FKG UNPAD

2. Universitas Brawijaya

Beasiswa selanjutnya merupakan sebuah beasiswa yang dikeluarkan oleh Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Brawijaya. FKG Universitas Brawijaya Memberikan peluang beasiswa kepada para mahasiswa berprestasi untuk mendapatkan beasiswa. Adapun beasiswa yang ditawarkan diantaranya:
  • Beasiswa Bidik Misi
  • Beasiswa PPA
  • Beasiswa Djarum
  • Beasiswa Niaga Syariah
  • Beasiswa Bakti BCA
  • Beasiswa Ikatan Keluarga Brawijaya Sangatta
  • Beasiswa CSR Pembangunan Jaya
  • Beasiswa Kabupaten Bondowoso
  • Beasiswa Pa PK
  • Beasiswa BCA Finance
  • Beasiswa Pertamina Sobat Bumi
  • Beasiswa BFI Finance
  • Beasiswa Ikatan Alumni Brawijaya
  • Beasiswa KSE
  • Beasiswa Tanoto Foundation

3. Universitas Islam Sultan Agung

Beasiswa selanjutnya hadir dari Universitas Islam Sultan Agung atau UNISSULA di Semarang, Jawa Tengah. Beasiswa ini diperuntukan untuk para mahasiswa Fakultas Kedokteran dan Fakultas Kedokteran Gigi dengan beasiswa yang diberikan yakni:
  • Beasiswa Penelusuran Siswa Berprestasi (PSB)
  • Beasiswa Hafidz Al-Qur’an

4. Universitas Jember

Selanjutnya datang dari Jember yakni beasiswa Universitas Jember untuk mahasiswa Fakultas Kedokteran Gigi dengan beaisswa diantaranya:
  • Beasiswa PPA
  • Beasiswa BBM
  • Beasiswa Supersemar
  • Beasiswa Buku EGC
  • Beasiswa Bank Indonesia
  • Beasiswa BRI
  • Beasiswa Yayasan Salim
  • Beasiswa Djarum
  • Beasiswa Taspen
  • Beasiswa Prestasi Polygon
Baca Juga : Tentang Beasiswa AWS Dicoding: Cloud and Back-End Developer Scholarship

Penutup

Itulah tadi deretan universitas yang menawarkan beasiswa kedokteran gigi baik di luar negeri maupun di dalam negeri. Semoga ulasan kami kali ini bisa membantu teman-teman dalam menggapai cita-cita kalian. Nantikan ulasan menarik kami selanjutnya ya!! fakultas, beasiswa tahfidz kedokteran gigi di korea, terbaik di dunia, dokter gigi spesialis oral medicine.

Show comments